Lepas dari Incaran Jambret, Dua Gadis Cantik Ini Terkapar di Rumah Sakit

Kodisi Evi (22) dan Ria (20) tahun, korban jambret saat di rawat di Rumah Sakit swasta Pekanbaru, Sabtu 18 Agustus 2018 malam.

Pekanbaru, Oketimes.com - Untung tak dapat di raih, malang tak dapat ditolak. Ungkapan ini sepertinya cocok dialamatkan kepada dua gadis cantik yang menjadi korban jambret di Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru atau tepatnya disimpang Jalan Sudirman Arifin Achmad Pekanbaru, Sabtu 18 Agustus 2018 malam.

Korban diketahui berinisial EM alias Evi (22) dan RD alias Ria (20) tahun, warga Jalan Air Dingin Kel Air Dingin Kecamatan Bukit Raya Pekanbaru. Kedua gadis ini menjadi korban jambret yang terjatuh saat melintas di Jalan Jend Sudirman Pekanbaru, pada Sabtu malam sekira pukul 21 Wib, dengan mengendarai sepeda motor secara berboncengan.

Meski berhasil mempertahankan sebuah Hape Merk Xiomi dari incaran Jambret, namun kedua gadis malah terjatuh ke badan jalan aspal Jalan Jenderal Sudirman, sehingga korban Evi mengalami pendarahan di bagian kepala dan telinga mengeluarkan darah hingga tak sadarkan diri yang kini tengah di rawat di RS swasta Pekanbaru.

Tak jauh beda korban Ria, pun mengalami lemas dan lecet disekucur tubuh dan kepala, akibat tercium Aspal saat terjatuh di Jalan Jenderal Sudirman yang kini sedang di rawat di Rumah Sakit Syafira Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru.

Informasi yang dirangkum dari Polresta Pekanbaru, sebelum peristiwa tersebut terjadi. Kedua korban berencana hendak menikmati suasana keramaian kota Pekanbaru, pada Sabtu malam.

Saat melintas di Jalan Jenderal Sudirman atau tepatnya depan Gelanggang Remaja Pekanbaru. Ternyata kedua gadis cantik ini sudah diincar pelaku Jambret yang berboncengan dengan sepeda motor dari belakang korban.

Usai melewati Gelanggang Remaja Pekanbaru, kedua pelaku jambret memepet korban, dan seorang pelaku berupaya mengambil Hape Merk Xiomi milik Ria yang saat itu sedang digenggamnya, sementara Evi mengendarai sepeda motor seperti sediannya.             

Secara tiba-tiba pelaku yang duduk di belakang mengambil Hape merk Xiaomi milik dari Ria yang sedang di pegang. Korban Ria pun terkejut dan berupaya menahan hape miliknya dari rampasan jambret. Pada saat itu sempat terjadi tarik menarik antara korban Ria dengan pelaku yang duduk di bagian belakang.

Akibat tarik menarik tersebut, sepeda motor yang dikendaraai oleh Evi hilang kendali dan keseimbangan, sehingga terjatuh ke badan jalan aspal. Sementara Hape Xiaomi milik dari Ria tidak berhasil di ambil oleh pelaku dan seketika itu pelaku melarikan diri.

Akibat kejadian tersebut, korban Evi pun terjatuh ke aspal jalan yang mengenai bagian kepala hingga tak sadarkan diri, sementara riau mengalami lecet disekucur tubuh, tapi masih bisa berdiri dan meminta tolong kepada pengguna jalan lainnya.

Warga yang melintas pun sempat menolong kedua korban dan mengubungi pihak keluarga korban, untuk dibawa ke Rumah Sakit terdekat.

Tak lama kemudian pihak Polsek Bukit Raya Resta Pekanbaru, tiba di lokasi dan melakukan olah TKP, untuk dilakukan proses pengembangan penyelidikan, guna mengungkap pelaku jambret.

Kapolresta Pekanbaru Komisari Besar Polisi Susanto SIK, SH MH melalui Paur Humas Ipda Budhia Dianda saat dikonfirmasikan Minggu (19/8/2018) sore, membenarkan kejadian tersebut.    

"Ya benar, kejadian korban jambret itu terjadio pada Sabtu malam. Seorang koma, dan satunya lagi hanya lecet dibagian kepala korban yang saat ini sudah dirawat di rumah sakit swasta Pekenbaru," terangnya.

Terkait kasus tersebut lanjut Budhia, Tim Polsek Bukit Raya Resta Pekanbaru, sudah melakukan olah TKP, guna dilakukan proses penyelidikan lebih lanjut. (ars) 


Tags :berita
Komentar Via Facebook :

Berita Terkait