Tim Auditor Syariah Kemenag Riau Lakukan Audit Baznas Siak

Tim Auditor ini yang dipimpin Tri Kasbiayati beserta rekannya diterima langsung oleh Ketua Baznas Kabupaten Siak H. Abdul Rasyid Suharto Pua Upa MEd bersama para komisioner Selasa, 5 Juni 2018.

Siak, Oketimes.com - Tim auditor syariah dari Kementerian Agama Propinsi Riau lakukan pendampingan Audit di Kantor Baznas Kabupaten Siak.

Kedatangan Tim Auditor ini yang dipimpin Tri Kasbiayati beserta rekannya diterima langsung oleh Ketua Baznas  Kabupaten Siak H. Abdul Rasyid Suharto Pua Upa MEd bersama para komisioner Selasa, 5 Juni 2018.

Kedatangan Tim Auditor Syariah di Baznas kabupaten Siak, untuk melakukan pendampingan Audit yang berkenaan Pengumpulan, Pendistribusian dan Pendayagunaan Zakat serta melakukan audit keuangan secara syariah yang telah dilakukan oleh Baznas Siak.

Hal ini dilakukan gun menentukan dan mengetahui apakah lembaga Baznas Siak telah melaksanakan aturan sesuai syariat dalam mengunakan dana zakat, baik itu penyaluran zakat maupun pendayagunaan dana zakat terhadap mustahik.

Ketua Baznas Kabupaten Siak menyambut baik kedatangan Tim Auditor Syariah dari Kementerian Agama Propinsi Riau, karena dengan kedatangan mereka secara tidak langsung menyuruh Baznas Siak untuk lebih berhati-hati dalam melakukan, menyalurkan dan penggunakan dana zakat sesuai aturan dan ketentuan syariah.

"Sejak di berlakukan UU dan PP tentang perzakatan, kita telah melaksanakan sistem penggunaan keuangan zakat melalui pendistribusian dan pendayagunaan zakat di kabupaten Siak sesuai juknis dan aturan syariat yang berlaku," kata Ketua Baznas Siak H. Abdul Rasyid Suharto Pua Upa M.Ed dalam penjelasanya.

Meski demikian lanjut Rasyid, pihaknya perlu arahan dan petunjuk dari pendampingan Auditor, agar kerja Baznas Sika lebih terarah sesuai dengan aturan dan ketentuan yang ditetapkan. (man)


Tags :berita
Komentar Via Facebook :

Berita Terkait