Iniesta Ucapkan Terima Kasih Atas Dukungan Fans

OLAHRAGA,oketimes.com- Pada hari Minggu (8/3) waktu setempat, gelandang Barcelona Andres Iniesta membenarkan bahwa ia memang telah kehilangan buah hatinya. Iniesta dan sang istri menyampaikan rasa terima kasih mereka kepada para fans untuk dukungan luar biasa yang mereka berikan.

Dalam sebuah pernyataan yang diposting di akun resmi Facebook miliknya, Iniesta mengatakan bahwa istrinya Anna, yang tengah mengandung anak kedua mereka, telah kehilangan bayi mereka saat usia kandungan menginjak usia tujuh bulan karena komplikasi. Ia pun berterima kasih kepada para penggemarnya atas dukungan mereka dan meminta semua pihak untuk menghormati privasi keduanya selama melalui masa-masa sulit ini.

“Selamat sore. Atas nama Anna, saya dan keluarga kami, kami tak bisa cukup mengucapkan terima kasih atas semua dukungan dan kasih saya selama beberapa hari terakhir ini. Saya dan keluarga saya harus mengucapkan terima kasih kepada kalian semua. Ada saat-saat sulit dan kami berterima kasih untuk menghormati privasi kami. Kami yakin jika sampai di atas sana, si kecil akan membantu kami. Peluk erat untuk semua orang,” demikian pernyataan Iniesta seperti dikutip Inside Spanish Football.

Iniesta harus melewatkan pertandingan terakhir Barcelona di markas Real Valladolid karena alasan pribadi, yang kemudian dilaporkan ia telah kehilangan buah hatinya, di mana gelandang Spanyol tersebut akhirnya mengkonfirmasi laporan itu.sumber soccer.co.id


Tags :berita
Komentar Via Facebook :