Lecehkan IRT di Room Karoeke, Pria Ini dipolisikan

Ilustrasi

Pekanbaru, oketimes.com - Seorang pria di Kota Pekanbaru, Riau, dilaporkan ke Mapolresta Pekanbaru karena melakukan pelecehan seksual terhadap seorang ibu rumah tangga, yang tak lain temannya sendiri.

Informasi yang dihimpun di kepolisian, terlapor diketahui berinisial Ro (37), pria yang telah dikenal korban.

Menurut pengakuan korban, Nu (29) warga Kecamatan Tenayan Raya, dalam surat laporan ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polresta Pekanbaru. Peristiwa itu, diketahui korban pada Minggu (01/1/2017) siang, sekitar pukul 11.00 WIB, saat korban bangun tidur dan langsung mandi.

Didalam kamar mandi, saat korban membuka baju, ia melihat bagian dadanya merah, karena cupangan (dicium-red) oleh Ro.

Sebelumnya, pada Sabtu (31/12/2016) malam, korban bersama Ro dan teman-temannya pergi ke sebuah tempat karaoke yang berlokasi di sebuah Hotel Berbintang di Jalan Riau, Kecamatan Payung Sekaki Pekanbaru untuk merayakan malam pergantian tahun baru 2017.

Didalam room karaoke, korban bersama Ro dan teman-temannya berpesta dengan bernyanyi dan minum-minuman keras. Diduga korban dicekoki miras dan saat korban mabuk korban dilecehkan oleh terlapor.

Tak terima atas ulah temannya tersebut, korban lalu melaporkannya ke Polresta Pekanbaru guna proses lebih lanjut.

Sementara, Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru mengatakan membernarkan adanya laporan korban. "Benar, laporannya telah kami terima dan kami masih melakukan penyelidikan," ujarnya, Senin (02/1/2017). (dabot)


Tags :berita
Komentar Via Facebook :

Berita Terkait