Kapolda Riau Hadiri Upacara Hari Juang Kartika di Bangkinang

Kapolda Riau dan Danrem 031 WB bersama Kapolres Kampar saat bernyanyi bersama prajurit TNI.

Bangkinang, oketimes.com - Upacara Hari Juang Kartika tahun 2016 dengan thema "Melalui Hari Juang Kartika, Kita Mantapkan Jati Diri TNI AD dan Kemanunggalan TNI - Rakyat Guna Mewujudkan Indonesia yang Berdaulat, Mandiri dan Berkepribadian", Kamis (15/12/2016) pagi, di laksanakan di Lapangan Pelajar Bangkinang dilaksanakan

Bertindak selaku Inspektur Upacara adalah Komandan Korem 031/ Wirabima Brigjen TNI Nurendi MSi.

Hadir dalam upacara ini, Kapolda Riau Brigjen Pol Drs Zulkarnain Adinegara, Pj Bupati Kampar Syahrial Abdi Ap MSi, Dandim 0313/ KPR Letkol Kav Yudi Prasetyo SiP, Kapolres Kampar AKBP Edy Sumardi Priadinata SiK, Ketua DPRD Kampar Ahmad Fikri Sag serta Forkopimda Kampar lainnya, Pimpinan Satuan TNI jajaran Korem 031/ Wirabima, Perwira TNI jajaran Kodim 0313/ KPR beserta Danramil, Pejabat Utama Polres Kampar beserta Kapolsek Jajaran, Kepala Dinas Instansi Jajaran Pemda Kampar, Purnawiran TNI dan Perwakilan Persit.

Untuk pasukan upacara terdiri dari Pok Dhuaja Korem 031/ WB, 1 SST Satsikmil Ajenrem 031/ WB, 1 SSK Kodim 0313/ KPR, 1 SSK Yonif 132/ BS, 1 SSK Yon Arhanudse 13/ BS, 2 SST Ki Kav Serdam I/BB, 1 SSK TNI AU Rsn, 1 SSK Personil Polres Kampar dan 1 SSK Gabungan Satpol PP Kampar, PNS TNI, Ormas dan Pelajar.

Dalam amanatnya, Danrem Wirabima membacakan cuplikan Amanat Panglima Besar Jendral Sudirman yang antara lain menyampaikan "Robek-robeklah badanku, potong-potonglah Jasadku, tetapi jiwaku yang dilindungi benteng merah putih akan tetap hidup, tetap menuntut bela, siapapun lawan yang dihadapi.

Tentara bukan suatu kalangan diluar masyarakat, bukan suatu kasta yang berdiri diatas masyarakat". Lebih lanjut "Tentara hanya mempunyai satu, ialah mempertahankan kedaulatan negara dan menjaga keselamatannya".

Pada kesempatan ini, Danrem juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh hadirin dan peserta upacara, atas dukungan dan partisipasinya dalam acara ini sehingga terlaksana dengan baik.

Usai pelaksanaan upacara, Danrem didampingi Kapolda dan Pj. Bupati Kampar menyerahkan santunan berupa bingkisan kepada perwakilan Purnawiran dan Warakawuri yang diundang pada acara ini.

Selanjutnya Danrem dan Kapolda beserta tamu undangan lainnya meninjau stand pasar murah yang sengaja diadakan dalam rangkaian peringatan Hari Juang Kartika tahun 2016 di Lapangan Pelajar Bangkinang ini, semua rangkaian acara berlangsung dengan aman, tertib, lancar dan suasana yang khidmat. (dabot)


Tags :berita
Komentar Via Facebook :