Lagi, Kejari Rohil Periksa Ketua Panitia Lelang Proyek SMAN 1 Kubu
Kasi Pidsus Kejari Rohil, Rully Afandi, SH.MH
BAGANSIAPIAPI, oketimes.com– Kejaksaan Negeri (Kejari) Rohil Bagan Siapiapi kembali memanggil dan melakukan pemeriksaan terhadap salah seorang mantan ketua panitia lelang proyek pembangunan gedung perpustakaan dan 2 RKB SMAN 1 Kubu tahun anggaran 2013 Dinas Pendidikan tahun 2013, Abu Hanifah yang dipanggil sebagai saksi, Senin (17/11).
Pemeriksaan yang dilakukan Kejari Rohil guna mencari alat-alat bukti tambahan dalam mengusut kasus dugaan korupsi pembangunan gedung perpustakaan dan 2 RKB SMAN 1 Kubu tahun anggaran 2013. Penyidikan dipimpin langsung oleh kasi pidsus Rully Afandi, SH.MH.
Kepala Kejaksaan Negeri Rohil, H Zaenuddin, SH didampingi kepala seksi intel Riqki, SH melalui Kepala seksi pidana khusus Rully Afandi, SH.MH membenarkan= adanya pemanggilan tersebut, "Iya, tadi kita memeriksa Abu Hanifah sebagai saksi yang mana saat itu Abu Hanifah selaku ketua panitia lelangnya, saya langsung turun memeriksanya," ujarnya.
Lanjutnya, pemeriksaan itu dilakukan guna pengembangan kasus tersebut, "Kita memeriksa Abu hanya untuk mencari keterangan dan mencari alat-alat bukti tambahan terkait pengembangan kasus pembangunan gedung perpustakaan dan 2 RKB SMA N 1 Kubu tahun anggaran 2013 lalu," terang Rully.
Sejauh ini, jelas Rully, belum ditemukan adanya temuan keterlibatan Abu Hanifah yang ketika itu menjadi Ketua Panitia, tukasnya. (hen)
Komentar Via Facebook :