Bawaslu Siak Komit Akan Bayar Zakat ke Baznas

Ketua Baznas H Abdul Rasyid Suharto, didampingi para wakilnya seperti Dadang Saputra Wakil Ketua II, Rojikin Wakil Ketua IV, melakukan kunjunga silaturahmi dan sekaligus sosilisasi tentang zakat, disambut Ketua Bawaslu Siak Moh Royani S IP pada Senin (20/1/2020) di kantornya.

Siak, Oketimes.com - Komitmen Bawaslu Kabupaten Siak, untuk menyerahkan zakat profesi lewat Baznas Siak, tampaknya tidak hanya bualan semata dilakukan lembaga pengawas Pemilu tersebut untuk memenuhi kewajibannya.

Hal itu terbukti, saat rombogan Ketua Baznas H Abdul Rasyid Suharto, didampingi para wakilnya seperti Dadang Saputra Wakil Ketua II, Rojikin Wakil Ketua IV, melakukan kunjunga silaturahmi dan sekaligus sosilisasi tentang zakat, disambut Ketua Bawaslu Siak Moh Royani S IP pada Senin (20/1/2020) di kantornya.

Kehadiran Tim Baznas Kabupaten Siak ke Bawaslu guna melakukan silaturahmi sekaligus mengajak para pimpinan dan Pegawai Bawaslu untuk ikut berkewajiban membayarkan zakat terhadap penghasilannya.

Ketua Bawaslu Moh Royani SIP, menyambut baik kehadiran para pimpinan Baznas Kabupaten Siak ke Bawaslu dan mendukung apa yang menjadi ajakan Baznas.

"Sebab ada kewajiban kita sebagai ummat muslim untuk mengeluarkan sebagian harta atau penghasilan yang kita dapatkan," katanya.

Dengan begitu, lanjut Royani, pihaknya segera akan memberikan arahan dan pencerahan kepada para anggota Bawaslu, untuk segera menindaklanjuti terkait pengumpulan zakat yang akan dilakukan di Bawaslu Siak.***


Reporter     : Sulaiman
Editor          : Cardova 


Tags :berita
Komentar Via Facebook :

Berita Terkait