Wakil Ketua OKK Mada LMP Riau Tegaskan SK LMP Pelalawan Belum Pernah Dikeluarkan

Oknum beratribut LMP saat ikut mendampingi Paslon Gubernur Riau belum lama ini di Pangakalan Kerinci Pelalawan, Riau.

Pekanbaru, Oketimes.com - Ketua Mada LMP Edi Bengawan Msi, Sekretaris Mada LMP Usamah Khan, ST MT, Wakil Ketua OKK Eri Wiria SE mengkonsolidasikan jajaran Badan Pengurus Markas Daerah LMP Riau, terkait dinamika Pilkada Gubernur Riau 2018 yang kian menghangat.

Ketua Mada LMP Edi Arifin atau yang dikenal Edi Bengawan MSi, pernah menegaskan bahwa pihaknya melakukan aksi damai pada 28 Maret 2018 lalu di bundaran Mal SKA Pekanbaru, mengemukakan bahwa siapapun yang terpilih menjadi Gubernur Riau, adalah pilihan terbaik bagi masyarakat Riau, terbaik bagi masyarakat Riau adalah terbaik bagi Mada LMP Riau.

"Artinya dalam pilikada Gubri, Mada LMP Riau bersikap netral, tidak boleh pengurus mau pun anggota LMP se provinsi Riau membawa panji-panji LMP terkait Pilkada Gubernur Riau 2018, tanpa izin dari Ketua Mada LMP Provinsi," tegas Edi.

Terkait adanya laporan disertai foto, ketika adanya kegiatan salah salah satu pasangan calon Gubernur Riau di Kerinci, Pelalawan yang diikuti sejumlah orang yang beratribut Laskar Merah Putih (LMP) dan mengatasnamakan Macab LMP Pelalawan. Eri Wiria, SE selaku Wakil Ketua OKK mengatakan siapapun yang mengaku sebagai LMP Pelalawan adalah ilegal.

"Siapapun yang mengaku sebagai Ketua LMP Pelalawan adalah tidak benar, malah mengada ada lantaran Mada LMP Riau dibawah kepemimpinan Edi Begawan MSi, belum pernah mengeluarkan SK Macab LMP Pelalawan kepada siapapun sampai saat ini," tegasnya.

Terkait hal itu, Ketua Mada LMP Riau meminta sekretaris Mada LMP Riau, Usamah Khan, ST MT untuk memanggil secepatnya pengurus dan atau anggota yang terlibat kegiatan salah salah satu pasangan calon Gubernur Riau di Kerinci, Pelalawan ke Sekretariat Markas Daerah LMP Riau.  

Jika ditemukan oknum luar yang menggunakan atribut LMP secara ilegal, pihaknya akan melakukan investigasi dan disomasi.

"Jika perlu kita juga akan menuntut secara pidana melalui LBH Laskar Merah Putih Mada LMP Riau. Bila ditemukan pengurus yang terlibat dalam acara tersebut, tidak taat kebijakan organisasi dan tidak satu komando, Pengurus itu langsung dipecat," pungkas Usamah. (mah)

 


Tags :berita
Komentar Via Facebook :

Berita Terkait