Beli Jam G-Shock Lewat OLX, Warga Pekanbaru Tertipu Rp 1,5 Juta

ILustrasi

Pekanbaru, Oketimes.com - Kasus penipuan dengan modus jual beli online masih saja memakan korban hingga saat ini. Bahkan, walaupun situs yang digunakan merupakan situs populer seperti OLX.

Pelaku selalu memiliki bermacam cara untuk mendapatkan uang dari korbannya. Kali ini, Donny Hendra Sukaman (36) warga Perum Griya Bina Widya UNRI di Jalan Garuda Sakti KM 2, Kelurahan Baru, Kecamatan Tampan, Pekanbaru menjadi korbannya.

Kepada petugas Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polresta Pekanbaru, korban menceritakan bahwa kasus penipuan yang menimpanya berawal pada Minggu (30/10/2016) sekitar pukul 09.00 WIB, saat dirinya hendak membeli sebuah jam tangan merek Casio G-Shock seharga Rp1,5 juta yang di iklankan di situs OLX.

Donny yang tertarik dengan jam tersebut, langsung menghubungi nomor penjual dengan Whatsapp nomor 085950231981 yang tertera di halaman online. Setelah menghubungi no WA tersebut dan terjadi kesepakatan, pelaku lalu menawarkan sebuah jam lagi dengan merek yang sama dengan harga Rp1,5 juta untuk 2 buah jam tangan.

Pelaku lalu meminta korban mengirinkam uang Rp1,5 juta ke rekening BCA 2220543211 an Budi Kristiyo. Karena tertarik dengan harga 2 jam yang ditawarkan tersebut, Donny pun mengirimkan uang lewat transfer melalui ATM Mandiri yang berlokasi di Jalan Garuda Sakti.

Setelah itu, dia pun berharap barang yang diinginkannya segera dikirimkan. Namun, setelah menunggu beberapa hari, jam yang diinginkan tak kunjung datang

Akhirnya, Donny pun merasa bahwa dirinya sudah menjadi korban penipuan. Maka, ia pun melaporkan kejadian yang dialaminya ke Mapolresta Pekanbaru, Selasa (01/11/2016) siang, sekitar pukul 12.00 WIB.

Saat ini kasus penipuan yang dialami korban tengah ditangani pihak Satreskrim Polresta Pekanbaru. (dabot)


Tags :berita
Komentar Via Facebook :

Berita Terkait