Lurah dan Kades Diminta Jual Raskin Sesuai Harga Standar
Ilustrasi
Bangkinang, Oketimes.com - Kepala kantor Seksi Badan urusan logistik (Bulog) Kabupaten Kampar, Mujahidin kepada Wartawan kemarin menyampaikan bahwa pendistribusian beras miskin (Raskin) untuk wilayah Kabupaten Kampar hampir mencapai 100 persen.
Hanya ada 2 Kecamatan di 21 Kecamatan saat ini yang belum memenuhi target realisasi distribusi hingga 100 persen yakni Kecamatan Kampar Kiri Hulu dan Kecamatan Kampar Utara disebabkan oleh kendala tekhnis.
"Mudah mudahan kouta sisa di 2 Kecamatan dalam beberapa hari ini kita distribusikan, kita harap masyarakat disana bersabar," ujarnya.
Ditegaskan, sesuai peraturan perundangan harga beras yang disalurkan untuk masyarakat miskin yakni sebesar Rp 1.600 per kilogram. Untuk itu ia meminta agar Kepala Desa sebagai ujung tombak pendistribusian ditingkat desa tidak menjual Raskin melebihi harga ditetapkan.
Sementara itu, Kasubag Produksi Daerah di bagian Kesra Pemkab Kampar, Purwoko mengungkapkan bahwa pihak desa tidak diperbolehkan menjual beras Raskin di atas harga ditetapkan.
Dikatakan, biaya tambahan yang diperlukan dalam distribusi Raskin seperti biaya makan minum petugas, bongkar muat dan lainnya telah dianggarkan sebesar Rp 200 perkilogram oleh Pemkab Kampar. Namun demikian bagi desa-desa yang sulit dijangkau tentu ada pengecualian," ujarnya. (sy)
Komentar Via Facebook :