Kerugian Capai Rp100 Juta
Kantor PT Multi Sarana Konsultan Pekanbaru Disantroni Maling
Ilustrasi
Pekanbaru, Oketimes.com - Kantor PT Abata dan Multi Sarana Konsultan di Jalan Thamrin, Kecamatan Sail, Pekanbaru, dibobol maling, Kamis (15/10) kemarin. Peristiwa pencurian di perkantoran itu baru diketahui Dandi Arianto (23), seorang karyawan yang tinggal di kantor terbangun dari tidurnya.
Dalam aksinya, kawanan maling berhasil mengambil 1 unit Air Dron (pesawat tanpa awak), 5 unit laptop dan 1 unit Imace merk Apple yang ditaksir mencapai Rp 100 juta
Informasi yang dihimpun dari kepolisian, peristiwa pencurian itu diperkirakan terjadi pada tengah malam dan baru diketahui sekitar pukul 05.20 WIB pagi, saat seorang karyawan terbangun dari tidurnya dan melihat barang-barang telah berserakan. Khawatir akan terjadi apa-apa, kasus pencuriaan itu dilaporkan ke pimpinan perusahaan dan diteruskan dengan melaporkannya ke Polresta Pekanbaru.
Petugas Polresta Pekanbaru yang menerima laporan korban langsung menuju ke lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) diruang yang telah diacak-acak pelaku.
Hingga saat ini petugas Polresta Pekanbaru masih harus melakukan pemeriksaan sejumlah saksi dan warga sekitar yang telah diduga mengetahui kejadian itu. (XXX)
Komentar Via Facebook :