Sosialisasi Kamtibmas

Kasat Binmas Polresta Pekanbaru Ajak Warga Waspada Kejahatan dan Kebakaran

Kasat Pembinaan Masyarakat (Binmas) Polresta Pekanbaru Kompol Dedy Suriadi, mensosilisasikan Kamtibmas pada warga Pekanbaru, Senin (10/08/2015) dia meminta warga untuk selalu tetap waspada dengan aksi kejahatan yang menghantui kota Pekanbaru selama ini.

Pekanbaru, OKETIMES.COM - Guna menimalisir kasus pencurian kendaraan bermotor dan aksi jambret di wilayah Kota Pekanbaru, Kasat Pembinaan Masyarakat (Binmas) Polresta Pekanbaru Kompol Dedy Suriadi, meminta warga untuk selalu waspada. Yakni, dengan memarkir kendaraan di tempat yang aman dan menggunakan kunci pengaman tambahan.

" Tujuannya, agar menyulitkan para pelaku curanmor untuk menjalankan aksi kejahatannya," ujar Dedy pada media ini disela-sela sosialisasi kamtibmas di Pekanbaru, Senin (10/08/2015).

Selain memasang kunci ganda, pemilik kendaraan juga disarankan memarkir kendaraan di tempat yang terang dan mudah diawasi. Tempat parkir seperti ini akan membuat orang yang berniat mencuri, akan berpikir ulang. Tempat yang terang, akan lebih mudah diawasi daripada parkir di tempat yang gelap dan sepi.

Dijelaskan, selain mewaspadai aksi dari pelaku curanmor, masyarakat diminta untuk selalu waspada terhadap bahaya kebakaran yang belakangan kembali marak terjadi di Pekanbaru.

Menurutnya, penyebab kebakaran banyak faktor, jadi kita imbau kepada masyarakat untuk selalu waspada. Usahakan memeriksa peralatan elektronik dan kompor ataupun peralatan listrik yang belum terjabut dari stop kontak sehingga kita bisa bebas dari segala macam bahaya kebakaran.

Semoga dengan antisipasi dan kewaspadaan selalu dalam menjaga kendaraan serta selalu memperhatikan kondisi peralatan listrik dan elektronik, kita semua bisa mencegah terjadinya curanmor dan bahaya kebakaran.
 
Himbauan berhati-hati telah banyak disebar oleh Satbinmas Polresta Pekanbaru maupun Polsek-Polsek yang ada di jajarannya, di tempat-tempat umum terbuka dan lokasi rawan tindak pidana curanmor semisal di warnet, swalayan, pasar dan pusat-pusat perbelanjaan lainnya, termasuk diwilayah kos-kosan mahasiswa yang tersebar luas dan hampir merata di sejumlah titik di Kota Pekanbaru.

" Saya minta kepada masyarakat untuk melaporkan kepada pihak kepolisian setiap melihat tindak kriminalitas agar pelakunya bisa segera ditangkap," pungkas pria berdarah sunda tersebut. (TripelX)


Tags :berita
Komentar Via Facebook :