Gubernur Riau Hadiri Musrenbang Kabupaten Rokan Hulu
Gubernur Riau, Ir H Arsyajuliandi Rachman mendarat di halaman Kantor Bupati Rohul dalam rangka menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) 2017, bertempat di hall Islamic Centre Pasirpengaraian, Rabu (8/3/2017).
Rokan Hulu, oketimes.com - Gubernur Riau, Ir H Arsyajuliandi Rachman mendarat di halaman Kantor Bupati Rohul dalam rangka menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) 2017, bertempat di hall Islamic Centre Pasirpengaraian, Rabu (8/3/2017).
Usai mendarat menggunakan Helikopter, Arsyadjuandi Rachman disambut hangat oleh Plt Bupati Rohul H Sukiman bersama Anggota DPRD Riau Dapil Rohul H Masgaul Yunus SH, Rusli Ahmad, Ketua DPRD Rohul Kelmi Amri SH, Kapolres Rohul, AKBP Yusup Rahmanto SIK MH, Ketua DPRD H Zulkarnain S.Sos, Kalapas Kelas II Pasirpengaraian serta kepala SKPD Rohul, selanjutnya Gubri menuju Mesjid Agung.
Musrenbang Kabupaten kali ini, Gubri memaparkan sejumlah pembangunan infrastruktur berskala prioritas yang masuk dalam rancangan pembangunan. kemudian dia menyebutkan, untuk penyusunan rencana kerja Tahun 2018, tentu harus ada peningkatan infrastruktur untuk mendukung program daerah dan tata kelola pemerintahan yang baik.
"Pemerintah telah mengusahakan berbagai upaya dalam melakukan percepatan pembangunan disegala bidang. Untuk mewujudkan itu, kita harapkan semua pihak yang berkaitan dengan itu agar dapat bekerja sama dengan baik, karna percepatan pembangunan disetiap daerah harus ada kesepahaman dan menjalin komunikasi," ujarnya.***
Komentar Via Facebook :