Berkat Kerja Keras
SDN 112 Pekanbaru Sukses Raih Adiwiyata Nasional 2015
Kepala SDN 112 Pekanbaru, Weyn Mardiani menerima piagam penghargaan adiwiyata.
Pekanbaru, Oketimes.com - Berkat kerja keras seluruh stoke holder, mulai dari kepala sekolah, guru, siswa, orangtua siswa dan komite sekolah, SDN 112 Pekanbaru telah sukses meraih Adiwiyata Nasional 2015.
Piagam penghargaan sekolah berwawasan lingkungan tingkat nasional diterima langsung oleh kepala SDN 112 Pekanbaru Weyn Mardiani SPd dari Menteri Lingkungan Hidup RI Siti Nurbaya pada Senin (14/12) lalu di gedung Manggala Wanabakti Jakarta.
Dari ratusan sekolah mulai dari SD, SMP dan SMA/SMK yang dinilai oleh Kementrian Lingkungan Hidup, 12 sekolah di Pekanbaru yang telah berhasil meraih Adiwiyata Nasional, termasuk SDN 112 Pekanbaru.
Kepala SDN 112 Pekanbaru Weyn Mardiani SPd ketika dikonfirmasi, Jumat (18/12) di ruang kerjanya menyebutkan, bahwa sekolah yang dipimpinnya saat ini telah berhasil meraih predikat sebagai sekolah berwawasan lingkungan tingkat nasional yang lebih dikenal sekolah adiwiyata.
Menurut Weyn, upaya yang dilakukan selama ini yang melibatkan seluruh warga sekolah telah membuahkan hasil yakni mendapat penghargaan dari pemerintah pusat sebagai sekolah Adiwiyata tingkat nasional tahun 2015.
"Syukurlah SDN 112 Pekanbaru sukses meraih adiwiyata nasional tahun ini setelah lolos ditingkat kota dan tingkat Provinsi Riau. Keberhasilan ini patut kita syukuri," ujar Weyn.
Dikatakan, penghargaan bergengsi dibidang lingkungan hidup ini merupakan keberhasilan seluruh warga sekolah, baik guru, siswa, orang tua dan komite. Karena telah bekerjasama dalam menerapkan program sekolah berwawasan lingkungan.
Lebih jauh lagi Weyn menjelaskan, bahwa mempertahankan predikat Adiwiyata lebih sulit lagi dari pada meraihnya. Untuk itu, Ia berharap para peserta didik benar-benar memahami tentang kebersihan lingkungan baik di jalan, dirumah maupun di sekolah.
"Kemudian menanamkan kedisiplinan diri kepada seluruh siswa agar senantiasa memelihara dan mencintai lingkungan hidup kapan dan dimanapun dia berada. Dengan demikian akan terbentuk
keperibadian dan budaya cinta akan lingkungan. Sehingga peserta didik ini nantinya tidak akan
merusak lingkungan. Saya yakin sekolah kita mampu memberikan ilmu dan bimbingan kepada sekolah binaan. Dengan harapan sekolah binaan ini pula sukses meraih adiwiyata nasional," terangnya. (ade)

Komentar Via Facebook :