Plt Gubri Berharap Pemprov Riau dan Kabupaten-Kota dapat Bersenergi
Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Riau Hj Sisilita Arsyadjuliandi (kanan) Memberikan hadiah kepada pemenang lomba Bulan bhakti gotong royong masyarakat (BBGRM) XII dan hari kesatuan gerak PKK ke-43 tingkat provinsi Riau di lapangan SMP Negeri 8 Desa Sapta Permai Kecamatan Bagan Sinembah Kabupaten Rokan Hilir provinsi Riau (04/08/2015).
Rokan Hilir, OKETIMES.COM - Plt Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman membuka acara Peringatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke XII dan hari kesatuan gerak PKK ke-43 tingkat provinsi Riau bertempat di lapangan SMP Negeri 8 Desa Sapta Permai Kecamatan Bagan Sinembah Kabupaten Rokan Hilir provinsi Riau (04/08/2015).
Dalam acara tersebut turut hadir, Plt Gubernur Riau H Arsyadjuliandi Rachman, Bupati Rokan Hilir H Suyatno, Ketua Tim Penggerak provinsi Riau Hj.Sisilita Arsyadjuliandi, Forkompinda Kabupaten Rokan Hilir, Pejabat Pratama Eselon II pemprov Riau, dan tokoh masyarakat beserta masyarakat Kecamatan Bagan Sinembah Kabupaten Rokan Hilir.
Pada kesempatan tersebut Plt Gubri menyatakan, kegiatan ini dilaksanakan bertujuan untuk membangkitkan semangat gotong royong untuk menciptakan masyarakat mandiri sejahtera. Sebagaiman denga thema dengan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) XII, dan hari kesatuan gerak PKK ke-43 " Kita Gelorakan kerja Gotong Royong menuju kemandirian, dan kesejahteraan masyarakat," katanya.
Selain itu Andi juga mengatakan sepuluh program PKK memiliki hubungan yang sangat erat dengan Gotong Royong, hal ini merupakan pola yang kita perlukan untuk melaksanakan pembangunan di Riau, katanya.
Dalam acara BBGRM ke XII dan hari kesatuan gerak PKK ke-43 panitia mengadakan beberapa kegiatan diantaranya, Lomba penilaian terbaik gotong royong se-provinsi Riau, juara harapan dua diraih oleh kabupaten Indragiri Hulu Juara harapan satu diraih oleh kab Kampar, Juara Tiga diraih kab Bengkalis, juara dua diraih kab.Pelalawan, dan juara satu diraih oleh tuan rumah kabupaten Rokan Hilir
Plt Gubri H.Arsyadjuliandi Rachman juga mengatakan pemerintah Provinsi Riau tidak akan sanggup membangun Riau sendiri, hal ini perlu dukungan pemikiran Forkompinda dan pemerintah kabupaten/kota, kecamatan dan desa/kelurahan yang ada di provinsi Riau agar bersinergi untuk membangun provinsi Riau yang di cintai ini. (rls/ars)
Komentar Via Facebook :