3 Hari Menghilang Akhirnya Azharudin Ditemukan

Azharudin (41) pegawai Honerer Kantor Camat Rengat Barat Kabupaten Inhu, Riau saat berada di kediaman sepupunya di Jalan Lintas Timur Desa Sungai Dawu Kecamatan Rengat Barat Inhu pasca ditemuakn warga Jumat (24/07/2015) setelah menghilang sejak Senin (20/07/2015) lalu.

Rengat, OKETIMES.COM - Azharudin (41) Pegawai Honorer Kantor Camat Rengat Barat Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) Riau, yang hilang dari kawasan Jalan Lintas Timur Desa Sungai Dawu Kecamatan Rengat Barat, akhirnya di temukan warga di simpang Sungai Baung Desa Sungai Baung Kecamatan Rengat Barat, Jumat (24/07/2015) sekitar pukul 23:15 WIB.

Azharudin atau yang akrab disapa Udin Doyok Hilang pada Senin (20/07/2015) sekitar pukul 16.00 WIB pada saat sedang buang air kecil dibelakang rumah sepupunya Atan (40) warga Jalan Lintas Timur Desa Sungai Dawu Kecamatan Rengat Barat Kabupaten Inhu Riau.

Menurut informasi yang diperoleh, Azharudin alias Udin Doyok tiba-tiba muncul di Simpang Sungai Baung Desa Sungai Baung Kecamatan Rengat Barat yang berjarak lebih kurang 3 Km dari tempatnya menghilang.

" Udin ditemukan dalam kondisi sehat wal'afiat pada pukul 23.15 Wib saat sedang berjalan mencari jalan pulang oleh warga setempat," kata sumber sumber tersebut.

Namun kondisi korban saat ini dalam keadaan lemah, karena sudah 3 hari tidak makan dan dalam keadaan shock sehingga belum dapat dimintai keterangan. (Ali)


Tags :berita
Komentar Via Facebook :