Puluhan Proyek Di Inhu Terbengkalai

RENGAT, riaueditor.com- Tahun Anggaran (TA) 2014 akan segera berakhir, namun puluhan proyek pisik di Kabupen Indragiri Hulu (Inhu) banyak yang belum selesai dikerjakan, jumlahnya diperkirakan mencapai puluhan.

Proyek-proyek tersebut berasal dari beberapa Dinas dan Instansi, seperti Dinas  Pekerjaan Umum Kimpraswil (PU) Inhu, Dinas Pendidikan serta beberapa Dinas lainnya.

Hal ini menunjukan buruknya kinerja Pimpinan Satker terkait dalam melaksanakan program yang ada di Satker terkait, kata Defrianto Tanius Pendiri LSM FP2R (Forum Pemantau Pembangunan Riau) melalui slulernya senin (29/12).

Pejabat seperti ini layak untuk tidak diberi jabatan pada tahun-tahun mendatang, karena memang tidak memiliki kinerja yang baik, katanya.

Seperti  Dinas Pendidikan Inhu, ada 3 (Tiga) Proyek Revitalisasi Bangunan Gedung Sekolah Dasar (SD) yang tidak selesai, dan bahkan Persentase nya hanya mencapai lebih dar 20% saja, suatu pencapaian yang sangat buruk, ujarnya.

Akibat dari hal tersebut tentu masyarakat juga yang dirugikan, karena anak-anak mereka yang bersekolah disekolah tersebut terpaksa harus menumpang kesekolah lain, tegasnya.

Untuk itu kita berharap kepada Bupati Inhu Yopi Arianto sebagai pimpinan tertinggi  didaerah ini untuk benar-benar menempatkan orang yang tepat untuk memimpin Satker yang ada dijajaran pemkab. Inhu,khususnya terhadap 2 satker yg merupakan pemilik dana terbesar di inhu ini.

"Dinas PU dan Dinas Pendidikan merupakan pengguna dana terbesar bagi APBD Inhu, sehingga dibutuhkan pimpinan yang benar-benar mampu untuk mengelola dana tersebut", ujarnya.

Yang terpenting adalah kedua dinas ini adalah cerminan keberhasilan dari sebuah pemerintahan didaerah, pungkasnya.

Sementara itu Kepala Dinas PU Inhu H. Azwardi S.Sos, ST, maupun Kepala Dinas Pendidikan Inhu belum bersedia untuk dikonfirmasi terkait hal ini senin (29/12). (Ali)


Tags :berita
Komentar Via Facebook :