Gubernur Riau Ikuti Hari Kedua Retret Kepala Daerah di Magelang

Gubernur Riau (Gubri) Abdul Wahid kembali mengikuti agenda retret hari kedua yang berlangsung di Akademi Militer, Magelang, pada Sabtu (22/2/2025). Retret ini dihadiri oleh ratusan kepala daerah dari seluruh Indonesia dan bertujuan untuk memperkuat wawasan serta strategi pemerintahan berbasis good governance.

MAGELANG, Oketimes.com - Gubernur Riau (Gubri) Abdul Wahid kembali mengikuti agenda retret hari kedua yang berlangsung di Akademi Militer, Magelang, pada Sabtu (22/2/2025). Retret ini dihadiri oleh ratusan kepala daerah dari seluruh Indonesia dan bertujuan untuk memperkuat wawasan serta strategi pemerintahan berbasis good governance.

Kegiatan pada hari kedua ini diawali dengan pembukaan oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, dilanjutkan dengan pemaparan dari Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) mengenai geopolitik serta perkembangan lingkungan strategis. Selain itu, peserta juga mendapatkan materi tentang sejarah perjalanan bangsa dan konsep Asta Cita.

Gubernur Riau Abdul Wahid menyampaikan bahwa seluruh peserta retret menerima materi mengenai wawasan nusantara yang disampaikan oleh Lemhannas.

"Hari ini kami mendapatkan pembelajaran terkait wawasan nusantara yang dipaparkan secara intensif oleh Lemhannas. Seluruh agenda berlangsung penuh hingga malam," ujar Abdul Wahid.

Selain wawasan nusantara, retret ini juga membahas berbagai tantangan dan peluang yang dihadapi pemerintah ke depan. Materi tersebut disampaikan oleh Kementerian Pertahanan guna memberikan pemahaman mendalam terhadap berbagai ancaman serta solusi strategis yang dapat diterapkan.

Retret ini akan berlangsung hingga 28 Februari 2025. Program ini bertujuan untuk membekali para pemimpin daerah dengan wawasan tata kelola pemerintahan yang lebih baik serta memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan daerah.***


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait