Lewat Jumat Barokah

Satlantas Polres Siak Komit Jadi Polantas Penolong dan Humanis

Serangkaian giat Jumat Barokah Satllantas Siak menyasar ke sejumlah masyarakat yang membutuhkan sembako, seperti kepada tukang parkir, pedagang kaki lima dan juga petugas kebersihan, pada Jumat ( 7/1/2022) di kota Siak.

Siak, Oketimes.com - Kegiatan "Jumat Barokah", merupakan kegiatan rutin yang sudah lama dilaksanakan oleh Jajaran Satlantas Polres Siak. Apalagi, sejak Pandemi covid-19 melanda, kegiatan tersebut terus dilakukan dengan membagikan sembako kepada warga yang membutuhkan.

Kali ini giat Jumat Berokah Satllantas Siak menyasar ke sejumlah masyarakat yang membutuhkan sembako, seperti kepada tukang parkir, pedagang kaki lima dan juga petugas kebersihan, pada Jumat ( 7/1/2022) di kota Siak.

Kapolres Siak, AKBP Gunar Rahadiyanto S.Ik MH melalui Kasat Lantas, AKP Rosna Meilani, SIK, mengatakan kegiatan "Jumat Barokah" itu, merupakan sumbangsih dari seluruh personel Sat Lantas Polres Siak sebagai wujud kepedulian bagi warga masyarakat di Kabupaten Siak yang terdampak Pandemi Covid-19.

Menurut AKP Rosna, kegiatan ini adalah komitmen bersama bahwa seluruh personil Satlantas Polres Siak harus menjadi Polantas yang penolong dan humanis.

"Personil Satlantas menyisir sejumlah warga pada beberapa lokasi, diantaranya di Kecamatam Siak, Kecamatan Dayun, dan Kecamatan Tualang untuk diberikan paket sembako," ujar AKP Rosna.

AKP Rosna juga megatakan personel yang melaksanakan kegiatan juga menyampaikan himbauan, agar selalu tertib berlalulintas dan tertib Protokol Kesehatan cegah Covid-19 serta bagi yang belum divaksin untuk segera mendapatkan Vaksinasi.

Menurutnya, kegiatan "Jumat Barokah" itu, akan terus berlanjut selain bagi-bagi paket sembako, personil juga membagikan masker gratis kepada sejumlah warga pada setiap lokasi Baksos.

"Semoga kegiatan ini menjadi ikhtiar Satlantas Polres Siak untuk berbuat lebih baik lagi ke depan," pungkas AKP Rosna meyakinkan.***


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait