Personel Sat Brimob Polda Riau Laksanakan Latihan Pam VIP-VVIP BKO Polda Papua

Personel Sat Brimob Polda Riau Melaksanakan Latihan pengamanan VIP dalam rangka Pengamanan VIP/VVIP BKO Polda Papua pada Senin (13/09/2021) di Pekanbaru.

Pekanbaru, Oketimes.com - Personel Sat Brimob Polda Riau Melaksanakan Latihan pengamanan VIP dalam rangka Pengamanan VIP/VVIP BKO Polda Papua pada Senin (13/09/2021) di Pekanbaru.

Kegiatan latihan pengamanan VIP personel yang akan di berangkatkan ke Polda Papua, sebelum pemberangkatan tersebut personel dilatih dengan kemampuan pengamanan VIP di Pekanbaru.

Latihan ini mengutamakan Protokol Kesehatan sebagaimana diketahui bahwasanya pengamanan ini ditujukan kepada para atlet PON Ke XX Papua nantinya.

Kegiatan latihan PAM tersebut, dipimpin sebagai instruktur Sat Brimob Polda Riau dengan bertujuan mempersiapkan personil dalam pengamanan PON 2021 di Provinsi Papua yang mana Satuan Brimob Polda Riau mengirimkan personel terbaiknya dalam pengamanan VIP tersebut.

Dansat Brimob polda Riau Kombes Pol Dedi Suryadi, S.I.K, menjelaskan tujuan latihan ini, agar kemampuan Brimob riau dalam pengamanan para atlet (VIP) dapat memberikan rasa aman dan perlindungan.

“Para instruktur hanya melatihkan kembali Prosedur dan tekhnik pengamanan VVIP/VIP kepada personil yang terpilih dimana nantinya personil tersebut terbiasa dan memahami prosedur saat di lapangan, di mulai dari materi hingga aplikasi akan terus kita latihkan secara rutin sampai pemberangkatan ke Papua” ujar Dansat Brimob Riau.***


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait