Pekanbaru Diguyur Hujan, Warga Bersyukur

Sujud Syukur : Hujan deras tengah melanda di sebagian kota Pekanbaru, Senin (23/09/2019) sore, tak pelak warga pun memanjatkan doa dan sujud syukur atas kedatangan hujan yang mengguyur di sejumlah Kabupaten Kota di Riau.

Pekanbaru, Oketimes.com - Prediksi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Provinsi Riau, saat mengumumkan di beberapa wilayah riau akan berpotensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat, terkonfirmasi terjadi pada hari Senin (23/09/19) sore.

Pengumuman itu di sampaikan Prakirawan BMKG Terminal Pekanbaru, Agus yang menyebutkan hujan petir ini akan terjadi di beberapa daerah yaitu Kabupaten Bengkalis, Kabupaten Meranti, Kabupaten Siak dan Kabupaten Pelalawan.

Kondisi tersebut diprakirakan dapat meluas ke Kabupaten Kampar, Kabupaten Kuansing dan sebagian Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), "Kondisi ini dapat berlangsung hingga pukul 18.00 WIB," papar Agus.

Sedangkan untuk suhu udara akan mencapai 22.0-33.0 °C dan kelembapan udara 50-95% serta ketinggian gelombang di Provinsi Riau berkisar antara 0.5-1 meter. "Untuk angin sendiri yakni dari Timur Laut hingga Tenggara/10-20 km/jam," ulasnya.

Peristiwa turunya hujan tersebut terajawab sudah, tepat pada pukul 15.40 WIB sore. Sebagian wilayah Provinsi Riau, terbukti tengah di guyur hujan yang disertai angin kencang pada Senin (23/9/2019) sore.

Lantaran adanya hujan tersebut, tak pelak kota Pekanbaru yang sebelumnya diselimuti kabut asap pekat, langsung terlihat sedikit terang. Hujan deras mengguyur kota Pekanbaru itu, terjadi di sebagian kecamatan. Beberapa menit kemudian, hujan pun mulai mengguyur sebagian sudut Kota Pekanbaru.

"Iya benar, sore ini ada potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir di sebagian Kota Pekanbaru, Siak, Bengkalis, Meranti, Pelalawan, Indragiri Hulu, Indragiri Hilir," papar Prakirawan BMKG Stasiun Pekanbaru senin sore.

Menurutnya kondisi hujan tersebut diprakirakan dapat meluas ke Kampar, Kuansing dan sebagian Rokan Hilir. "Kondisi ini dapat berlangsung hingga pukul 18.00 WIB," ujar Agus.

Bahkan, di Air Molek Kabupaten Indragiri Hulu dan Kecamata Minas SIak juga turun hujan dengan intensitas sedang hingga deras. Warga tiada henti-hentinya mengucapkan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa.

"Syukurlah di Air Molek hujan lumayan deras. Ini sedang berlangsung," kata Yudi kepada oketimes.com sore tadi.

Hujan membuat jarak pandang di Pekanbaru kian membaik. Sebelumnya jarak pandang hanya 500 meter, kini mencapai 1.800 meter. Aktivitas Bandara Internasional SSQ II Pekanbaru pun mulai lancar.

"Jarak pandang Pekanbaru 1.800 meter, Rengat 600 meter, dumai 2.000 meter, dan Pelalawan 1.200 meter," pungkas Agus.***


Reporter   : Richarde
Editor        : Cardova


Tags :berita
Komentar Via Facebook :

Berita Terkait