Asap Masih Tebal, Disdik Pekanbaru Kembali Perpanjang Masa Libur Sekolah
Abdul Jama, Kadisdik Pekanbaru.
Pekanbaru, oketimes.com - Mengingat kualitas udara tak kunjung membaik selama dua pekan ini akibat asap Karhutla, Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru, kembali memperpanjang libur bagi siswa TK, SD dan SMP hingga Kamis 19 September 2019.
"Ya benar, kami kembali memperpajang hari libur siswa TK-SD hingga SMP selama dua hari kedepan. Sebab kondisi udara di Pekanbaru masih buruk," kata Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru Abdul Jamal saat dihubungi Selasa (17/09/19), sembari menyebutkan perpanjangan hari libur tersebut selama dua hari kedepan, yakni tanggal 18 hingga 19 September 2019 nanti.
Meski begitu lanjut Jamal, para guru dan orang tua diminta harus turut memantau progres belajar anak didik di rumah dengan memberikan tugas bimbingan.
Jamal menyebutkan pengumuman tersebut bersifat tentatif , apabila cuaca membaik /hujan dan kabut asap menghilang, maka akan diberikan pengumuman susulan.***
Reporter : Richarde
Editor : Cardova

Komentar Via Facebook :