Kapolsek Payung Sekaki Pimpin Apel Personil PAM Logistik Pemilu 2019

Kapolsek Payung Sekaki AKP Hidayat Perdana, SH SIK saat memimpin kegiatan Apel Pers PAM Pemilu 2019 di halaman kantor Camat Minggu 21 April 2019 pagi.

Payung Sekaki, Oketimes.com - Laksanakan kegiatan PAM logistik Perolehan Surat Suara Pasca Pilpres dan Pileg 2019 di tempat penyimpanan surat suara di PPK Kecamatan, 30 personil Polsek Payung Sekaki Resta Pekanbaru, melakukan kegiatan Apel Pers Pam Pemilu 2019 di halaman kantor Camat Minggu 21 April 2019 pagi.

Kegiatan Apel tersebut dipimpin oleh Kapolsek Payung Sekaki AKP Hidayat Perdana, SH SIK yang dihadiri sebanyak 30 Personil PAM Logistik Perolehan Surat Suara Pemilu 2019 oleh PPK Payung Sekaki dari Polsek Payung Sekaki.

Dalam laporan Kapolsek, pengamanan logistik perolehan suara Pemilu 2019 itu, pengamanan juga dilibatkan dari personel TNI AD atau Babisan serta personil Satpol PP sebanyak 5 orang.

Adapun total kotak suara yang diamankan di tempat peyimpanan logistik perolehan suara berjumlah 1190 Kotak yang tersimpan dalam keadan tersegel di ruangan Lantai II Kantor Camat Payung Sekaki dalam keadaan situasi aman terkendali.***


Penulis  : Ndanres  / Editor  : Richarde


Tags :berita
Komentar Via Facebook :

Berita Terkait