DPRD Gelar Paripurna Pandangan Umum Fraksi

Foto : (Istimewa)

RENGAT, oketimes.com- Guna berjalannya roda pembangunan di kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), DPRD Inhu menggelar Rapat Paripurna Istimewa terkait Pandangan Umum Fraksi terhadap Penyampaian Nota Keuangan 2015, Sabtu (23/8) siang.

Acara ini dihadiri oleh Bupati Inhu Yopi Arianto, Ketua DPRD Inhu Ahmad Arif Ramli, Wakil Ketua DPRD Inhu Arwan Citra Jaya, Sekda Inhu R. Erisman, Sekretaris DPRD Inhu Edi Warman, para Anggota DPRD Inhu yang tergabung dalam 4 Fraksi, FKPD. Para pimpinan SKPD, para Camat serta perwakilan BUMN dan BUMD.

Pandangan Umum Fraksi ini dinilai sangat penting dalam pelaksanaan keuangan daerah, dimana pada akhirnya nanti dapat dijadikan pedoman dijadikan acuan dan arah kebijakan oleh Eksekutif dalam pelaksanaan 2015 mendatang, kata Arifudin Ahalik Anggota Fraksi Suara Perjuangan Bersama.

"Pandangan umum ini akan sangat menentukan arah kebijakan pemerintah Daerah didalam melaksanakan roda pembangunan pada tahun 2015 mendatang", katanya.

Selain itu juga Penyampaian Pandangan Umum ini marupakan agenda yang haraus dilakukan DPRD Inhu dalam setiap penyampaian nota keuangan oleh pemerinta daerah, jelasnya.

Penyampaian Pandangan Umum ini diwakili oleh salah seoranga anggota Fraksi, dari  Golkar diwakili oleh Wisma Heppy, Fraksi Demokrat  diwakili oleh Adila Ansori, dari Fraksi Suara Perjuangan Bersama diwakili oleh Hasman dan dari Fraksi Gabungan Bersatu diwakili oleh Hafizon Ramadhan, sementara itu Rapat Paripurna ini dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Inhu Arwan Citra Jaya. (Ali usman)





Tags :berita
Komentar Via Facebook :

Berita Terkait