Razia Gabungan Nyaris Diwarnai Insiden
PEKANBARU, oketimes.com- Razia gabungan yang dilakukan kepolisian bersama POM TNI dan Satpol PP di Jalan Arifin Achmad, Kecamatan Marpoyan Damai, nyaris diwarnai insiden kecelakaan, Jumat (15/8) malam. Sebuah mobil CRV BM 888 OK mencoba menerobos lokasi razia dan nyaris mencederai petugas yang berdiri disepanjang jalur operasi. Beruntung aparat dapat menghentikan laju kendaraan dan memeriksa pengemudi serta kelengkapan kendaraan.
" Ada mobil yang melaju dan nyaris melukai petugas. Tapi dapat kita atasi," kata Kapolsek Bukit Raya Kompol Dalizon SIK kepada oketimes.com dilokasi kejadian.
Lebih jauh disampaikan, operasi ini dilakukan guna meminimalisir aksi kriminalitas diwilayah hukum mereka. Sebanyak 20 pengendara yang melintas dilokasi mendapat teguran dan lima kendaraan lainnya terpaksa ditahan karena tidak dapat menunjukan legalitas kendaraan.
Menurut Dalizon, operasi ini akan terus dilakukan sesuai dengan arahan pimpinan. Tujuannya untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat khususnya pengguna jalan raya. BM
Komentar Via Facebook :