Koper Hitam Dugaan Bom di Depan Gereja HKBP Sukajadi Pekanbaru Hanya Berisi Kaset Video Rusak
Warga di kawasan Jalan KH Ahmad Dahlan, Kecamatan Sukajadi, dihebohkan dengan penemuan tas koper berwarna hitam di depan pagar Gereja HKBP Sukajadi Pekanbaru, Riau, Selasa (13/12/2016) pagi, sekitar pukul 07.45 WIB.
Pekanbaru, oketimes.com - Warga di kawasan Jalan KH Ahmad Dahlan, Kecamatan Sukajadi, dihebohkan dengan penemuan tas koper berwarna hitam di depan pagar Gereja HKBP Sukajadi Pekanbaru, Riau, Selasa (13/12/2016) pagi, sekitar pukul 07.45 WIB.
Koper mencurigakan tersebut diduga berisi bom, sehingga sempat menimbulkan kepanikan hingga penutupan ruas jalan depan gereja tersebut.
Tim Gegana Brimobda Riau yang mendapat laporan langsung mensterilkan lokasi guna dilakukan pengecekan terhadap koper beserta isinya.
Namun, sekitar 10 menit Tim Jibom melakukan sterilisasi, pengamanan dan pengecekan koper, tiba-tiba seorang pria dengan menggunakan celana pendek selutut dan baju kaso oblong warna hijau, datang mengaku bahwa dirinya selaku pemilik tas koper tersebut.
Kepada petugas, pria bernama Junior Tandean (30) mengungkapkan tas tersebut miliknya, yang hendak dibuang ke tong sampah. Tas tersebut menurutnya berisikan kotak kaset video yang telah rusak.
Usai kejadian itu aparat membawa pria tersebut ke Mako Sat Brimobda Riau untuk dimintai keterangan. Setelah semua dipastikan aman, kondisi lalu lintas yang sebelumnya sempat ditutup akhirnya dibuka kembali. Kondisi lalu lintas saat ini pun sudah kembali normal.
Sesampainya di Mako Brimobda Riau, koper warna hitam itu lalu diletakkan di tengah lapangan dan saat dibuka, isi koper tersebut berupa kotak kaset video
Kabid Humas Polda Riau AKBP Guntur Aryo Tejo Sik MM saat dikonfirmasi, membernarkan peristiwa tersebut.
"Kami menghimbau kepada masyarakat utuk tidak membuang sembarang tas atau koper maupun barang-barang belas lainnya pada sembarangan tempat sehingga tidak membuat kepanikan," himbaunya. (dabot)

Komentar Via Facebook :