Pilkada Inhu 2015
Hadi Sumantri Ikut Daftar Cawabub, PAN Inhu Respon Positif
Rudi Hartono - Ketua DPD PAN Inhu
Kelayang, OKETIMES.com - Setelah sebelumnya mendapat persetujuan lisan dari Forlet dan PGRI Inhu, Hadi Sumantri, M.Si sosok orang muda Inhu ini yang sudah berniat untuk berkecimpung di ranah politik Indragiri Hulu melanjutkan keseriusannya ikut mendaftar di DPD PAN Inhu.
Bukan itu saja ia juga mengambil formulir pendaftaran dan menyerahkan formulir pendaftaran sebagai Cawabbup dari Partai PAN, 4 Juni 2015 langsung kepada Ketua Tim Penjaringan Pilkada Partai Amanat Nasional (PAN) Inhu, Alfian untuk disandingkan dengan Incumbent Bupati Yopi Arianto, SE.
Dua hari sebelumnya, Hadi Sumantri, M.Si sudah berkonsultasi terkait rencana pencalonannya sebagai Cawabub dari PAN Inhu yang direspon positif Ketua DPD PAN Inhu, Rudi Hartono dan Heri Purnama, selaku Bendahara.
" Kita menerima baik rencana pencalaonan Hadi Sumantri, M.Si sebagai Cawabub di PAN, hanya saja secara prosedur harus mengambil dan mengisi formulir pendaftaran dan menyerahkannya sebelum batas akahir pendaftaran," tegas Rudi Hartono menjelaskan pada media saat disinggung pencalonan Hadi Sumantri sebagai cawabub incumben Yopi Arianto di Rengat, Sabtu (06/06/2015).
Sementara itu, Hadi Sumantri, M.Si juga sudah mendapat dukungan dari Tokoh Politik Perempuan Inhu, Hj.Herawati mantan Direktur Akbid Inhu juga memberikan respon positif atas pencalonan Hadi Sumantri, M.Si.
" Saya berharap upaya untuk ikut terjun dalam ranah politik dan dalam event Pilkada Inhu 2015 ini sebagai Cawabub dan mendaftar di DPD PAN Inhu mendapat respon positif dari masyarakat, sejauh ini yang terpenting keluarga sudah merestui niat baik saya ini," jelasnya. (dk)
Komentar Via Facebook :