Sempat Tertunda

Pencabutan Undian Jalan Santai HUT Koperasi berjalan Lancar

Jalan santai yang ditunda pencabutan undiannya oleh Dinas Koperasi UMKM Kabupaten Bengkalis beberapa minggu yang lalu dapat terlaksana dengan sukses dan lancar pada Minggu (13/9/2015).

Bengkalis, OKETIMES.COM - Jalan santai yang ditunda pencabutan undiannya oleh Dinas Koperasi UMKM Kabupaten Bengkalis beberapa minggu yang lalu dapat terlaksana dengan sukses dan lancar pada Minggu (13/9/2015).

Hal ini sebagai mana yang disampaikan Sekretaris Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (Diskop
UMKM) Kabupaten Bengkalis H Jamaluddin, SH MH kepada awak media, Minggu (13/9/2015) " Alhamdulillah kita pada hari ini dapat melaksanakan kembali kegiatan jalan santai dalam rangka memperingati hari Koperasi yang ke 68 yang tertunda beberapa minggu yang lalu hari ini diikuti oleh masyarakat dengan antusiasnya," papar Jamal.

Jalan santai yang tertunda pencabutan kupon undiannya kemarin, terkendala dalam teknis pembagian kupon kepada peserta jalan santai yang ingin memiliki lebih dari satu kupon sehingga panitia kewalahan walaupun telah mencetak lagi kupon namun belum semua peserta memperoleh kupon undian, " Akhirnya dengan berat hati panitia membatalkan acara jalan santai waktu itu dan menunda pelaksanaan nya pada hari ini (kemarin-red)," tutur Jamal mantan Camat Bantan.

" Jalan santai kali ini panitia telah menyiapkan 7000 kupon namun yang habis dibagi hanya sekitar 3800 kupon oleh 4 petugas di lapangan," tambahnya.

Mengenai jenis dan jumlah hadiah, Jamal menegaskan tetap sesuai dengan hadiah minggu yang lalu yaitu berupa 1 unit television yang dimenangkan oleh Fia warga Wonosari Tengah, 1 kulkas diraih oleh Rida warga Wonosari Barat, dan 1 mesin cuci dimenangkan oleh Anwar warga Perapat Tunggal.

" 150 hadiah hiburan berupa 10 unit termos,10 blender, 20  kipas angin,10 lampu emergency,20 hp,10 magic com,20 dispenser,20 setrika,20 kompor gas, dan 10 unit DVD Player telah diserahkan kepada para pemenang," tambah Jamal lagi.

" Kami dari panitia pelaksana mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu terlaksananya kegiatan ini, kepada pemenang semoga hadiah yang diperoleh dapat berguna dengan baik," tutupnya Jamal. (eb)


Tags :berita
Komentar Via Facebook :