Raih Juara Umum, Pemkab Inhu Sambut Kontingen Pacu Jalurnya
Pemkab Inhu memajang 3 Piala Juara Umum dalam tiga katogori peratandingan Pacu Jalur 2015 di Kuansing, yang diraih kontingen Pacu Jalur Kabupaten Inhu di halaman Kantor Bupati Inhu, Senin (24/08/2015).
Rengat, OKETIMES.COM - Sukses meraih juara umum dalam ivent pacu jalu 2015 di Kabupaten Kuansing, Pemkab Inhu menggelar acara penyambutan kontingen Pacu Jalur Inhu yang berlaga di Iven Pacu Jalur Taluk Kuantan Kab. Kuansing di halaman Kantor Bupati Inhu Jalan Lintas Timur Pematang
Reba Kecamatan Rengat Barat Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Senin (24/8/2015).
Sebagaimana diketahui, bahwa pada Iven yang dilaksanakan pada tanggal 20 s/d 23 Agustus 2015 tersebut Kab. Inhu berhasii tampil sebagai umum setelah juara di 3 (Tiga) Kategori yang di lombakan.
Jalur Tuah Kalajengking Muda Indragiri dari Desa Danau Baru Kecamatan Rengat berhasil meraih juara 1 pada Kategori Jalur Besar Tradisional, Jalur Ratu Siluman Ular dari Desa Redang Kecamatan Rengat Barat berhasil meraih juara 1 pada Kategori Jalur Mini Tradisional dan Juara 1 dalam kategori Jalur Tradional antar Kabupaten.
Mewakili Penjabat Bupati Kab. Inhu Kepala Dinas Pemuda Olahraga Budaya dan Pariwisata (Disporabudsata) Inhu Drs. Armansyah mengucapkan Selamat dan Terima Kasih kepada para Kontingen Inhu yang telah berhasil meraih prediket juara umum pada iven Nasional Pacu Jalur Taluk Kuantan.
" Prestasi ini berhasil kita raih tentunya berkat kerja keras dari seluruh Tim yang terlibat dalam Iven ini," katanya.
Menurutnya peraihan hasil juara umum pacu jalur di Kuansing tersebut, merupakan prestasi yang patut dibanggakan, sebab semenjak diadakan iven pacu jalur tersebut, baru kali ini kontingen pemkab Inhu berhasil meraih juara 1 dari seluruh kategori yang di perlombakan. " Prestasi yang belum pernah kita raih sebelumnya pada iven-iven sebelumnya dan ini cukup membanggakan kita," ujar Armansyah sumbringah.
Maka dari itu lanjut Armasyah, sesuai janji Pemkab Inhu kepada kontingen atlit pacu jalur asal Inhu, pihaknya akan memberikan bonus kepada jalur yang berhasil meraih juara pada Iven Pacu Jalur yang dilaksanakan di Taluk Kuantan Kabupaten Kuansing Riau.
" Soal nilai besaran bonus ini, akan kita koordinasikan dengan Penjabat Bupati. Dan kita akan segera memberikan kepada peserta pada tanggal 9 September 2015 mendatang. Dimana dalam cara penyerahan tersebut, bertepatan dengan Hari Olahraga Nasional," pungkasnya. (Ali)
Komentar Via Facebook :