Diduga Gegara Lilin Nyala saat Listrik Padam, 5 Unit Rumah Petak Ludes Terbakar

Kebakaran hebat di Jalan Sidomulyo Gg Karya RT 03 RW 08 Kelurahan Padang Bulan Kecamatan Senapelan Kota Pekanbaru, Kamis 26 April 2018 sekira pukul 06:45 Wib pagi setidaknya menghanguskan lima petak rumah milik warga.

Pekanbaru, Oketimes.com - Kebakaran hebat di Jalan Sidomulyo Gg Karya RT 03 RW 08 Kelurahan Padang Bulan Kecamatan Senapelan Kota Pekanbaru, Kamis 26 April 2018 sekira pukul 06:45 Wib pagi setidaknya menghanguskan lima petak rumah milik warga.

Kelima rumah petak tersebut dua diantaranya merupakan rumah dari milik Ibu N Boru Pardede (70 tahun), satu rumah bulatan yang disewa Kristo Maringan (33  tahun) dan 2 petak rumah kontrakan milik H. Edi Junaidi, Anggota Polri yang disewakan Rhoma Irama (33  tahun) dan Yusuf Kronis (33 tahun ludes terbakar.
 
Informasi yang dirangkum dari Polresta Pekanbaru, perisriwa kebakaran lima unit rumah tersebut diketahui oleh pertama kali oleh Linda Boru Tampu Bolon (48 tahun) yang juga warga setempat sedang keluar dari rumah dan melihat kearah rumah N Boru Pardede yang juga orang tuanya ada kepulan asap keluar dari rumah

Kemudian ia pun pergi dan membuka pintu rumah dan masuk ke kamar melihat api sudah membesar, dan lari keluar untuk meminta tolong kepada warga setempat. Linda pun langsung membawa orang tuanya lari keluar dengan menggunakan kursi roda.

Selanjutnya Zulfayeni (43 tahun) yang juga warga setempat meminta kepada warga lainnya, agar segera menghubungi petugas damkar. Tepat sekira pukul 07:10 WIB pagi 10 unit Damkar baru tiba di lokasi  untuk memadamkan api.

Akan tetapi, lantaran kobaran api yang sudah membesar dan dipicu kondisi bangunan rumah yang terbuat dari bahan kayu, sehingga membuat petugas kebakaran kewalahan untuk memadamkan 5 unit rumah tersebut.  

Terpisah, Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Susanto SIK SH MS melalui Paur Humas Ipda Budhi Anda saat dikonfirmasikan Kamis 26 April 2018 siang, membenarkan adanya peristiwa kebakaran tersebut di Jalan Sidomulyo Gg Karya RT 03 RW 08 Kelurahan Padang Bulan Kecamatan Senapelan Kota Pekanbaru, Kamis 26 April 2018 sekira pukul 06:45 Wib pagi.

"Ya benar, kejadiannya tadi pagi. Lima unit rumah petak ludes terakar. Korban jiwa tidak ada, sebab personel kita sudah turun kelokasi," kata Budhi menjelaskan.              

Ditanya apa yang menjadi pemicu kebakaran lima unit rumah tersebut, Ipda Budhi belum bisa menjelaskan, dengan alasan pihak Reskrim Polresta Pekanbaru masih melakukan proses penyelidikan.

"Kalau soal apa penyebab terjadi kebakaran itu, untuk saat ini kita belum tahu. Sebab tim Satreskrim  Polresta sedang melakukan proses penyelidikan, nanti kita akan beritahu kalau infonya sudah jelas," pungkas Budhi.

Informasi yang dirangkum dilapangan, peristiwa terjadinya kebakaran tersebut diduga lantaran adanya sumber api yang menyalakan lilin disalah satu rumah tersebut, akibat listrik padan lantaran adanya pemadaman listrik bergilir yang dilakukan PLN Kota Pekanbaru.

Akibat kebakaran tersebut lima unit rumah petak dan barang-barang milik warga setempat ludes terbakar dalam seketika, sehingga ditafsir kerugian mencapai ratusan juta. (ars)        


Tags :berita
Komentar Via Facebook :

Berita Terkait